Batam, News, Mata Foto, Ekonomi, Batam

Tingkatkan Fasilitas dan Servis, Orange Sky Management Makin Optimis di 2020

| Rabu 22 Jan 2020 13:12 WIB | 2200



Kegiatan kick Off Orange Sky (OS) Management Grup. (Ist)


MATAKEPRI.COM BATAM -- Management Orange Sky (OS) Grup menggelar kegiatan rutin tahunan, bersama seluruh staf dan karyawannya yang berada di Kota Batam, pada awal tahun 2020 ini yang dilaksanakan di OS Style Hotel Batam, pada Selasa (21/1) malam.


Gelaran rutin tahunan ini diberi nama 'Kick Off', yang diharapkan bisa meningkatkan semangat, solidaritas dan percaya diri kepada seluruh karyawan. Hal tersebut di sampaikan Langsung oleh CEO Orange Sky Management Company, Hastan yang juga hadir dalam gelaran tahunan tersebut.


"Ini salah satu bentuk apresiasi atas pencapaian yang telah dilakukan pada tahun 2019 lalu, Agar bisa semakin lebih solid dan makin bersemangat pada tahun 2020 ini," Ucap Hastan, yang ditemui disela kegiatan kick off, Selasa (21/1) malam.


pertunjukan di kegiatan Kick Off OS Style Hotel Batam. (Ist)


Sejak dimulai nya kegiatan tersebut, kemeriahan dan keceriaan sangat terasa dan terus meningkat saat masing-masing perwakilan dari enam Hotel yang berada di bawah management OS Style Hotel Saling menampilkan atraksinya.


Setidaknya 150 orang staf hadir dalam kegiatan yang diadakan oleh manajement OS Style Hotel di awal tahun ini.


Masih dari Hastan, khusus di Kota Batam ini ada sebanyak enam hotel yang tergabung kedalam OS Management Grup. Diantaranya adalah OS Tanjung Uncang, OS Hotel Batu Aji, OS Hotel Palm Spring Batam Centre, OS Hotel Edukits Batam Centre,  OS Hotel Airport Batam, dan OS Style Hotel Batam.

 

Pada tahun 2019 lalu, menjadi tahun yang penuh perjuangan, dari mulai kondisi ekonomi Batam yang belum pulih, kenaikan tiket transportasi udara yang menjadi kebutuhan utama para Traveler hingga kemunculan startup di sektor perhotelan yang banting harga, sangat memberi sampah pada sektor perhotelan.


pertunjukan di kegiatan Kick Off OS Style Hotel Batam. (Ist)


Apalagi hingga saat ini, target utama Market OS Management adala para traveler Nusantara.


Meskipun demikian perlahan, permasalahan tersebut mulai teratasi dengan kembalinya minat masyarakat terhadap properti dari OS Management, setelah berbagai pembenahan dari mulai Standar proses interaksi hingga fasilitas yang terus digesa sejak tahun 2019 lalu.


fasilitas kolam renang di OS Style Hotel Batam. (Ist)


"Pembenahan yang dilakukan cukup baik dan telah berjalan, serta pencapaian kita juga telah sesuai target," ungkapnya.


Pembenahan berbagai fasilitas yang telah siap digunakan terlihat di OS Style Hotel Batam, dari mulai Ballroom, Tempat Fitnes, Restoran hingga kolam renang yang saat ini menjadi satu-satunya fasilitas terbaik diwilayah Batuaji.


"Hal tersebut tentunya menjadi daya tarik utama di Os Style Hotel Batam," Kata Hastan.


keluarga yang tengah berenang di Kolam renang OS Style Hotel. (Ist)


Hastan juga lebih optimis pada tahun 2020 ini, dengan akan kehadiran OS Style Premium sehingga bisa memenuhi permintaan pasar yang sangat beragam di Kota pariwisata ini. (AM)



Share on Social Media