Batam

Ketua DPRD Kota Batam Terima Audiensi KORMI Kota Batam

Juliadi | Kamis 07 Apr 2022 18:12 WIB | 1574

DPRD
KONI/KORMI



MATAKEPRI.COM, BATAM -- Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Batam melakukan audiensi ke Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam, bertempat di ruang kerja Ketua DPRD Kota Batam, Kamis (7/4/2022). 


Dalam audiensi ini turut hadir Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto, SH., MH; Wakil Ketua II DPRD Kota Batam, Muhammad Yunus Muda; Ketua KORMI Kota Batam, Mustaufiq, SE; Sekretaris KORMI Kota Batam, Juliadi Saputra, SE, serta para ketua Cabang olahraga (Cabor). 


Ketua KORMI Kota Batam, Mustaufiq, SE, mengatakan, dalam audiensi ini, ia memperkenalkan KORMI dan program kerja KORMI Kota Batam ke kedepan. 


"Kami ucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Kota Batam, kata telah menyambut kehadiran kami di sini," ucap salah satu pendiri Indonesia Traditional Karate Federation. 


Pria yang akrab disapa Topik ini menjelaskan, KORMI setara dengan KONI. Untuk KONI olahraga prestasi, sedangkan KORMI olah menekankan pembudayaan olahraga ke masyarakat. 


"Jika KONI ada di PON, KORMI ada yang namanya Fornas, di KONI ada sekitar 40 Cabor, sedangkan KORMI ada 72 Cabor," ungkap Topik. 


Topik juga meminta doa dan dukuna untuk para atlet dari Kepri khususnya kota batam, untuk berangkat ke Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) di Palembang pada bulan Juli 2022 mendatang. 


Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto, SH., MH menyambut baik Silahturahmi dari KORMI Kota Batam dan ia juga mendukung program KORMI Kota Batam. 


"Saya menyambut baik adanya KORMI, alangkah baiknya sebelum mengikuti FORNAS di Palembang, berkoordinasi dulu dengan Provinsi atau Wali Kota Batam, kan ke FORNAS membawa nama daerah," ujar Pria yang akrab disapa Cak Nur.


Menurut Cak Nur, berangkat ke FORNAS di Palembang membutuhkan biaya yang besar, tidak mungkin memakai biaya pribadi. 


"Saya saran untuk Koordinasi dengan Eksekutif (Pemko Batam), kita dari Legislatif mendukung saja," jelas Cak Nur. (Adi) 



Share on Social Media