Tanjungpinang

LAM Kepri Anjangsana ke Korem 033/Wira Pratama

| Jumat 31 Mar 2017 18:22 WIB | 2376




MATAKEPRI.COM, Batam - Bertempat di Ruang Transit Korem 033/Wira Pratama, Danrem Brigadir Jenderal TNI Fachri dan Staf bersilaturrahmi dengan Ketua Umum Lembaga Adat Melayu Kepri dengan pejabat teras .

Dalam kegiatan ini berlangsung dengan penuh keakraban. Danrem mengucapkan selamat datang kepada Pengurus LAM Kepri karena disela sela kesibukan pengurus LAM masih menyempatkan waktu untuk bersilaturrahmi.

Pada kegiatan ini Danrem juga menjelaskan tentang adanya oknum yang menembak ke kendaraan dinas Ketua LAM Natuna Bapak Wan Jawadi pada hari Selasa 28 Maret di TKP rumah pribadi bapak Wan Jawadi di Desa Sungai Ulu Ranai Natuna.

Atas kejadian tersebut Kodim 0318 /Natuna, Lanal Natuna,Lanud Natuna,Polres Natuna serta Subdenpom Natuna masih bersama-sama mengadakan Penyelidikan karena barang bukti serta para saksi belum dapat menjadi peunjuj titik terang siapa oknum pelaku penembakan tersebut.

Danrem menyampaikan semenjak tahun 2016 beberapa personil diluar organik Kodim Natuna beberapa satuan berada di Natuna untuk membangun Pangkalan yang telah di programkan Pemerintah Pusat.‎

Tetapi TNI yang berada disana tidak membawa senjata melainan disimpan di gudang senjata dan tidak di bawa perorangan .

Sebagai informasi yang ada untuk klongsong yang ditemukan di TKP kaliber 5.56 mm adalah identik jenis munisi ini digunakan TNI dan Polri yaitu TNI AD,TNI AL,TNI AD dan Kepolisian RI .‎

Lanjut Danrem harus di adakan penyelidikan lebih lanjut agar pelaku yang sesungguhnya dapat diungkap serta motif apa.

Apabila pelaku dari pihak Aparat TNI agar di proses secara transfaran dan terbuka tidak akan ada toleransi.tetapi kalau pelaku diluar TNI Sesuaikan secara KUHP .

” Mari kita berikan kesempatan kepada Tim untuk menyelidiki secara prosedur dan bukti yang autentik dan jangan direkayasa. Saya Sampaikan juga salah satu menantu dari ketua LAM Natuna bapak Wan Jawadi ada Kopda Silawadi yang berdinas di Kodim 0318/Natuna jadi keluarga besar TN turut sebagai pihak korban,” ujar Danrem.

Ketua Umum LAM Kepri sangat mengharapkan kepada bapak Danrem agar memberi rasa aman kepada masyarakat di Kepri dan Natuna pada khususnya .

Dari pernyataan Danrem seluruh pengurus yang hadir sangat puas dengan pernyataan yang disampaikan oleh bapak Danrem.

Karena kalau Melayu dilukai Saya juga merasa di lukai karena saya juga putra Melayu demikian menutup pembicaraan beliau. (*)



Share on Social Media