Batam

Pemko Batam Salurkan 150 Paket Sembako di Belakang Padang

Juliadi | Minggu 02 Apr 2023 13:21 WIB | 506

Pemko/Pemda/Pemrov/Pemerintah
Buka Puasa/Ramadhan


Sekda Kota Batam, Jefridin Hamid, M.Pd, Minggu (2/4/2023). Foto: Jatim


MATAKEPRI.COM BATAM -- Pemerintah Kota (Pemko) Batam menyalurkan 150 Paket sembako kepada santri ramadhan 1444 H/2023 M, anggota Badan Kontak Majelis Taklim (BKTM) dan para orang tua di Kecamatan Belakang Padang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bertempat di Masjid At Taqwa Belakang Padang, Kota Batam, Provinsi Kepri, Minggu (2/4/2023).


Sekretaris daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, M.Pd mengatakan, kegiatan ini juga dalam silahturahmi. 


Ia menjelaskan bahwa pengelolaan zakat seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) terutama yang muslim membayar zakatnya melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Batam yang dipotong melalui gaji. Setiap bulannya zakat yang dikumpulkan dari ASN Pemko Batam sekitar Rp1, 2 miliar yang dikelola oleh Baznas. 


"Bapak Wali Kota berpesan zakat ini digunakan untuk kemaslahatan umat (delapan Asnaf). Ada masyarakat Batam yang sakit atau ditimpa musibah dapat dibantu. Baznas diberi amanah untuk mengumpulkan dan mendistribusikan zakat itu," ungkap Jefridin. 


Jefridin berharap bantuan Sembako yang diterima dapat bermanfaat bagi yang menerima. Kepada seluruh peserta santri Ramadhan Jefridin berpesan agar dapat memberi dukungan kepada Baznas Kota Batam, sehingga Baznas dapat bekerja dengan baik.


"Saya berharap Baznas dapat mengelola zakat yang terkumpul dengan baik," tutup Jefridin. (Adi) 


Redaktur: ZB



Share on Social Media