Batam, Pendidikan

Jefridin Didampingi Ketua DWP Kota Batam Ikuti Senam Sehat Bersama Guru se-Kota Batam

Juliadi | Sabtu 02 Dec 2023 12:26 WIB | 820

Pemko/Pemda/Pemrov/Pemerintah
Wali Kota/Wakil Wali Kota
Pendidikan
HUT/Hari Jadi


Sekretaris Kota Batam, Jefridin Hamid memberikan kata sambutan, Sabtu (2/12/2023)


MATAKEPRI.COM, BATAM -- Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-78 dan Hari Guru Nasioal (HGN) tahun 2023, PGRI Kota Batam mennyelenggarakan senam sehat bersama guru se-Kota Batam, bertempat di Dataran Engku Putri, Batam Center, Sabtu (2/12/2023).


Kegiatan ini dihadiri Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Batam, Hariyanti Jefridin.


Dalam sambutanya, Jefridin mengatakan, guru dianggap sebagai ujung tombak pembangunan, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui pendidikan.


“Terimakasih banyak kepada PGRI dan kawan-kawan guru yang selama ini membantu pemerintah melaksanakan tugas mencerdaskan anak bangsa," ucapnya.


menurutnya, tanpa guru bangsa ini tidak akan bisa maju, peran guru luar biasa dalam melaksanakan tanggung jawab. 


"Mari bersatu kompak membangun Batam,” ungkapnya.


Dikatakannya, tanpa pendidikan, Indonesia tidak dapat menjadi negara maju. 


“Setelah jasad manusia berpisah dengan rohani semua amal ibadah akan terputus, kecuali tiga hal. Satu diantara tiga itu adalah ilmu yang bermanfaat. Dengan ilmu yang bermanfaat menjadi catatan amal kita terutama para guru untuk masuk surga,” ujarnya. (Adi)


Redaktur: ZB



Share on Social Media