Batam

Ansar Ajak RT/RW Aktif Dalam Mewujudkan Pembangunan

Juliadi | Minggu 26 Dec 2021 14:01 WIB | 1508

Pemko/Pemda/Pemrov/Pemerintah
Gubernur Kepri/Wakil Gubernur


Gubernur Kepulauan Riau H Ansar Ahmad, SE., MM, Minggu (26/12/2021)


MATAKEPRI.COM, BATAM -- Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad mengajak  RT/RW yang tergabung dalam Forum Komumikasi RT/RW (FKTW) untuk bersama-sama aktif dalam mewujudkan pembangunan, baik di Kota Batam, maupun di Provinsi Kepulauan Riau secara umum.


"Keberadaan mereka sangat penting dan  bersentuhan langsung dengan masyarakat, "kata Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat membuka Rapat Kerja ke-IV FKTW Kota Batam di Restoran Golden Prawn Bengkong Batam, Minggu (26/12/2021).


Dikatakan Ansar, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri memang menaruh harapan banyak kepada perangkat RT dan RW sebagai ujung tombak, dalam membantu pelayanan pemerintahan sesuai bidang dan tugas yang diberikan melalui desa dan keluarahan.


Karenanya, sebagai bentuk perhatian dan terimakasih, Provinsi Kepri telah menganggarkan alokasi dana sebesar Rp. 11 miliar yang akan dipergunakan untuk tambahan insentif bagi RT/RW sewilayah Kepri.


Ansar pada kesempatan tersebut juga menyampaikan pembangunan yang tengah dilakukan Pemprov Kepri, seperti pembagunan jembatan Batam Bintan. Dimana progres akhir, pengerjaan fisik jembatan Batam Bintan akan segera dimulai pada awal tahun 2022 mendatang.



Share on Social Media