Batam

Kelurahan Sei Lekop Berbagi kepada Masyarakat

Juliadi | Minggu 24 Apr 2022 14:46 WIB | 1822

Pemko/Pemda/Pemrov/Pemerintah
Buka Puasa/Ramadhan
Camat/Lurah


Lurah Sei Lekop, Agus Sofyan dan Tokoh masyarakat Sei Lekop, Sri Widati, Minggu (24/4/2022)


MATAKEPRI.COM, BATAM -- Kelurahan Sei Lekop berbagi dengan memberikan bantuan 1.050 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Sagulung, Kota Batam pada, Jumat (29/4/2022) mendatang.


Lurah Sei Lekop, Agus Sofyan, mengajak masyarakat di Bulan Ramadhan 1443 H/2022 M untuk perbanyak sedekah.


"Saya menghimbau Warga saya, mumpung hari baik. Mari bersama-sama berbagi, jangan kita menunggu kaya baru bersedekah," ujar Agus, Minggu (24/4/2022).


Tokoh masyarakat Sei Lekop, Raja Amar, SH


Ditempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat Sei Lekop, Raja Amar, SH, menambahkan, di kelurahan Sei Lekop masih banyak masyarakat yang kurang mampu.


"Kalau bukan kita, siapa lagi yang membantu," ucapnya.


Dikatakannya, kegiatan ini sebagai contoh di Kota Batam yang harus dilakukan setiap kelurahan di bulan Ramadhan atau disetiap saat.


"Harapan semoga semua mendukung, siapa pun yang perduli ayo sama-sama berbagi," harapnya.


Ditambahkan salah satu tokoh perempuan Sei Lekop, Sri Widati, dengan adanya program dari Lurah Sei Lekop sangat baik.


"Dengan program ini, kita sangat bangga dengan pak Lurah, pak Agus yang aktif," tuturnya.


Lanjutkan dikatakannya, dengan berbagi di bulan Ramadhan 1443H/2022 M, ia sangat bangga. Karena berbagi dengan anak yatim, kaum duafa.


Untuk ke depannya, ia berharap supaya dapat dimaksimalkan lagi. (Adi)



Share on Social Media