Batam, News, Kepri

Polresta Barelang Gelar Shalat Gaib Untuk Gempa Cianjur

Egi | Jumat 25 Nov 2022 18:46 WIB | 479

Polres/Ta dan Polsek


Personil Polresta Barelang gelar shalat gaib


MATAKEPRI.COM BATAM -- Jajaran kepolisian Polresta Barelang menggelar shalat gaib dan doa bersama untuk korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat, usai melaksanakan shalat Jumat, di Mapolresta Barelang, Jumat 25 November 2022.


Shalat gaib dan doa bersama diikuti Kapolresta Barelang, Kombes Nugroho Tri Nuryanto, Wakapolresta Barelang, AKBP Junoto, dan segenap jajaran.


Shalat gaib dan doa bersama dipimpin Ust H Shodikin, dan diikuti para PJU Polresta Barelang, dan jamaah masjid Jihadul Mucharom Polresta Barelang.


Kabag SDM Polresta Barelang, Kompol Amir Hamzah menjelaskan, shalat gaib dan doa bersama ini dilakukan sebagai bentuk belasungkawa terhadap korban meninggal dunia, dalam musibah gempa bumi di Kab Cianjur, Jawa Barat.


"Semoga saudara-saudara kita di Cianjur cepat pulih dan bangkit, dari bencana alam ini," ujar Amir, Jumat 25 November 2022.


Amir mengatakan, seluruh jajaran Polresta Barelang turut berduka cita atas bencana yang menimpa di Cianjur Jawa Barat, semoga korban yang meninggal diterima di sisi Allah SWT.


"Untuk para keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan korban yang luka segera diberi kesembuhan," katanya.(***) 



Share on Social Media