Batam

Polsek Sagulung Kembali Tampung Aspirasi Masyarakat

Juliadi | Jumat 18 Aug 2023 12:07 WIB | 958

Polres/Ta dan Polsek
Polda Kepri
TNI/Polri
Jumat Curhat/Minggu Kasih


Jumat Curhat Kamtibmas Polsek Sagulung, Jumat (18/8/2023). Foto: Adi


MATAKEPRI.COM, BATAM -- Kepolisian sektor (Polsek) Sagulung Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang kembali melaksanakan Jumat Curhat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bersama masyarakat Kecamatan Sagulung, bertempat di Ruko SP Plaza Kelueahan Tembesi, Kecamatan Sagulung Kota Batam, Jumat (18/8/2023). 


Kegiatan ini dipimpin Kanit Binmas Polsek Sagulung, Ipda Anton. P; Ps Kanit Intelkam Polsek Sagulung, AiptuMasri, S.H; Ps Kanit Sabhara Polsek Sagulung, Aiptu Samsul Hadi; Ps Kasium Polsek Sagulung, Aipda Anton; Bhabinkamtibmas Kelurahan Sei Langkai, Aipda Mastoman dan Banit  Intelkam Polsek Sagulung. 


Dalam kesempatan ini, Kanit Bimas polsek Sagulung, Ipda Anton. P menyampaikan, ucapan terimakasih kepada masyarakat yang hadir. 


"Jadi kegiatan ini ada lah perintah dari Mabes Polri agar bisa kami laksanakan untuk bisa menampung seluruh masukan, kritikan dari masyarakat agar polri dan masyarakat tidak ada jarak yang membatasi dan bisa bersinergitas untuk menciptakan keamana dan ketertiban," ungkap Anton. 


Anton berharap, agar masyarakat memarkirkan sepeda motor agar memakai kunci ganda agar terhindar dari pencurian sepeda motor.


Anton juga berharap, agar masyarakat menyampaikan aspirasi dan mambantu kinerja Kepolisian Khususnya di wilayah Polsek Sagulung dalam melaksanakan tugas. 


Sementara itu, Salah satu masyarakat, Sutarjo, menyampaikan agar Polsek Sagulung dapat menugaskan personilnya di wilayah SP Plaza, dikarenakan di sini banyak kendaraan yang terparkir dan sering terjadi pencurian sepeda motor. 


Warga lainnya, Mudi, juga berharap , agar pihak Polsek Sagulung selalu patroli di seputaran kios agar terhindar dari pencurian dan memberikan himbauan kepada masyarakat agar lebih waspada dalam memarkirkan sepeda motor 


Warga lainnya, Karman juga mengatakan, pembuatan SKCK.


"Pak SKCK, selain dibuat di Polresta Barelang, apakah juga bisa dibuat di Polsek Sagulung," ungkap Karman. 


Menanggapi hal tersebut, Iptu Anton. P mengatakan, akan menyampaikan saran terkait penempatan Personil Polsek Sagulung di SP Plaza kepada Kapolsek. 


"Kami sampaikan di Polsek Sagulung sudah menugaskan personil patroli setiap hari agar berpatroli di tempat tempat ramai penduduk dan tempat tempat rawan seperti di SP Plaza ini petugas patroli selalu melakukan patroli dan kedepanya kami akan bekerja sama dengan pengelola  SP Plaza agar membuat sistem keamanan agar terhindar dari pencurian," ujar Anton. 


"untuk melamar kerja di perusahaan bapak bisa membuat SKCK di Polsek Sagulung, namun jika ingin keperlunya untuk mencari kerja di pemerintahan seperti PNS bapak harus membuat SKCK di Polresta Barelang atau Polda kepri," tutup Anton. (Adi) 


Redaktur: ZB



Share on Social Media