Batam

Siap Bersaing Rekruitment Tingkat Pusat, Danlantamal IV Lepas Calon Bintara Gelombang I TA 2024

Juliadi | Rabu 17 Apr 2024 17:23 WIB | 322

AD/AL/AU



Matakepri.com, Batam -- Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama TNI Tjatur Soniarto, CHRMP., M.Tr. Opsla, memberikan pengarahan serta memimpin langsung pelepasan Calon Siswa Bintara PK TNI AL Pria dan Wanita Gelombang I TA. 2024 Panda Batam, bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal IV Batam, Rabu (17/4/2024).


Amanat yang disampaikan Danlantamal IV kepada Casis bintara yang berjumlah 24 Orang (20 Pria dan 4 Wanita) sebelum berangkat menuju Lapetal malang guna melaksanakan seleksi tingkat pusat yaitu senantiasa mengikuti aturan yang disampaikan oleh panitia serta menjalankan tes dengan sebaik-baiknya.


“Pada kesempatan ini, saya menghimbau untuk para calon prajurit yang telah dinyatakan lulus seleksi tingkat daerah agar dapat lebih mempersiapkan diri secara maksimal secara fisik, mental dan kesehatan guna menghadapi persaingan yang lebih ketat pada seleksi tingkat pusat di malang," ungkap Danlantamal dalam amanatnya.


Tak lupa Danlantamal beserta Pejabat Utama Lantamal IV memberikan semangat kepada para calon prajurit panda Lantamal IV agar diberikan kemudahan sesuai dengan apa yang di cita-citakan. Turut hadir pada upacara pelepasan Casis Bintara, Seluruh Pejabat Utama Lantamal IV serta Kasatker lantamal IV. (*) 


Redaktur : ZB



Share on Social Media