Batam
Juliadi | Senin 16 Nov 2020 17:25 WIB | 4193
Danyonif 10 Mar /SBY Letkol Mar Alim Firdaus, S.H., M.Tr.Han, saat dikonfirmasi awak media, Senin (16/11/2020). Foto : A
Pada HUT ke-75 Korps Marinir mengambil tema “Bersinergi Mengawal NKRI Menuju Indonesia Majuâ€.
Sebelum syukuran, Personel Yonif 10 Mar/SBY menggelar Panen udang Vannamei di kolam Budidaya bioflok, Kegiatan panen ini langsung dipimpin oleh Komandan Yonif (Danyonif) 10 Mar/SBY Letnan Kolonel (Letkol) Mar Alim Firdaus, S.H., M.Tr.Han.
Udang Vannamei hasil panen di kolam Budidaya bioflok Mako Yonif 10 Mar /SBY
Disela-sela kegiatan Danyonif 10 Mar/SBY Letkol Mar Alim Firdaus, S.H., M.Tr.Han mengatakan, pada hari ini merupakan hari puncak acara HUT ke-75 Korps Marinir yang seharusnya dilaksanakan tanggal 15 November.
"Tadi, kita melaksanakan panen perdana udang Vannamei di kolam Budidaya bioflok, 120 Kg udang," ujar Alim.
Suasana panen udang Vannamei di Kolam Budidaya bioflok Mako Yonif 10 Mar/SBY, Senin (16/11/2020). Foto : Adi
Alim berharap, agar sinergitas antara TNI-Polri khususnya Korps Marinir tetap dijaga, agar bisa terwujudkan dalam rangka menuju Indonesia maju.
Setelah kegiatan panen udang, kegiatan dilanjutkan oleh pengarahan dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M dan Komandan Korp Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal (Mayjen) TNI (Mar) Suhartono., M.Tr (Han) melalui Video conference (Vicon).
Suasana panen udang Vannamei di Kolam Budidaya bioflok Mako Yonif 10 Mar/SBY, Senin (16/11/2020). Foto : Adi
Dalam syukuran ini dihadiri oleh Danyonif 10 Mar/SBY Letkol Mar Alim Firdaus, S.H., M.Tr.Han, Ketua Ranting E Cabang 7 Pengurus Gabungan Jalasenastri Korps Marinir (PG Kormar) Ny Shinta Alim Firdaus, Personel Yonif 10 Mar/SBY, Perwakilan dari Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Kepri dan Pengurus Ranting E Cabang 7 PG Kormar. (Adi)