Batam
Juliadi | Selasa 18 Jan 2022 11:18 WIB | 1831
Musrenbang Kelurahan Bengkong Indah di Golden Prawn, Senin (17/2/2022) malam
MATAKEPRI.COM, BATAM -- Wali Kota Batam Muhammad Rudi, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Bengkong Indah, bertempat di Golden Prawn, Senin (17/1/2022) malam.
Musrenbang turut dihadiri oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Batam, Camat Bengkong, Lurah Sekecamatan Bengkong, Ketua RW/RW bengkong Indah, dan tokoh masyarakat.
Ada 30 jumlah prioritas usulan Pembangunan Sarana dan Prasarana Kelurahan (PSPK) dan 10 prioritas usulan non PSPK musrenbang Kelurahan Bengkong Indah kali ini.
Dari 30 usulan PSPK itu, didominasi oleh pembangunan fisik seperti semenisasi, batu miring, drainase, gorong gorong, dan rehabilitasi gedung serba guna.
Hanya satu saja usulan non fisik. Yakni sosialisasi pencegahan stunting di Kelurahan Bengkong Indah.
Sedangkan 10 usulan non PSPK meliputi pembangunan Pusat kesehatan masyarakat (puskesman) lanjutan Sei Panas, toilet siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 008, penerangan jalan umum, gedung C Puskesmas Sei Panas, dan peningkatan jalan.