Batam, News, Hukum & Kriminal, Kepri

Polisi Tangkap Pelaku yang Tabrak Sepasang Suami Istri di Jalan Trans Barelang

Egi | Rabu 01 Mar 2023 13:52 WIB | 665

Polres/Ta dan Polsek
Hukum & Kriminal
Satlantas


Kapolresta dan Kasat Lantas Polresta Barelang bertanya kepada pelaku laka lantas di Barelang, Rabu (1/3/2023) foto: egi


MATAKEPRI.COM BATAM -- Satlantas dan Satreskrim Polresta Barelang berhasil amankan pelaku tindak pidana tabrak lari yang terjadi di jalan Trans Barelang Kota Batam pada Minggu (22/1/2023) sekira pukul 21.00 WIB. 


Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto mengatakan, kejadian laka lantas ini terjadi saat tersangka inisial AE bersama dengan teman-temannya hendak pergi ke arah Barelang menggunakan mobil merek Nissan Livina warna hitam. 


"Menjelang sampai di Jembatan 1 Barelang, tersangka yang hendak ingin mendahului kendaraan di depannya mencoba memacu kecepatan," ujar Kapolresta Barelang didampingi Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Cut Putri Amelia Sari dan Kanit Gakkum Satlantas Polresta Barelang Iptu Victor, pada Rabu (1/3/2023) siang. 


Lanjutnya, saat memacu kendaraan, tersangka tidak melihat ada 1 unit sepeda motor dari lawan arah yang dibawa oleh korban bernama Sukamto (36) dan membonceng istrinya bernama Lidya Fatoyah (40). 


"Tersangka yang memacu kendaraannya menabrak korban yang merupakan sepasang suami istri," bebernya. 


Atas kejadian tersebut, tersangka dan teman-temannya membawa kedua korban ke Rumah Sakit Camatha Sahidya. 


"Sesampainya di UGD RS, setelah diperiksa dokter, korban yang bernama Sukamto dinyatakan meninggal dunia dan istrinya masih dalam keadaan pingsan," ungkapnya. 


Setelah mendengar kabar dari dokter, tersangka langsung melarikan diri ke rumah orangtuanya dan setelah itu kabur ke Kota Medan. 


"Tersangka yang kabur ke Medan ini berhasil kita tangkap setelah 1 bulan pelariannya," tuturnya. 


Terhadap tersangka dikenakan pasal 310 dan 312 UU LLAJ dapat dikenakan ancaman hukuman sekitar 6 tahun penjara, (Egi) 


Redaktur : ZB




Share on Social Media