Nasional

Peringati HUT Pomal KE-77, Lanal Bangka Belitung Laksanakan Bhakti Sosial

Juliadi | Sabtu 11 Feb 2023 08:38 WIB | 652

AD/AL/AU
TNI/Polri
HUT/Hari Jadi


Suasana Bhakti sosial Lanal Bangka Belitung, Jumat (10/2/2023). Foto: Istimewah


MATAKEPRI.COM BABEL -- Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) ke-77 menjadikan momentum bagi Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bangka Belitung (Babel) untuk semakin bermanunggal dengan masyarakat dengan melaksanakan kegiatan bhakti sosial ke Yayasan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al-Kausar Jalan Imam Bonjol Sungailiat Kabupaten Bangka.


Dalam kegiatan bhakti sosial kali ini,bantuan sembako yang disiapkan oleh Lanal Babel diberikan secara simbolis oleh Danlanal Babel yang diwakili Palaksa yang diterima langsung oleh Ketua Yayasan LKSA Al-Kausar Kab.Bangka.


Komandan Lanal Bangka Belitung Kolonel Laut (P) Deni Indra M., S.Sos., M.Tr.Hanla, MM diwakili  oleh Palaksa Lanal Babel Walikota Laut (P) Haryanto Wibowo, ST, MT, M.Tr.Opsla., dalam sambutannya mengatakan, kegiatan bhakti sosial ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT Pomal ke-77 yang mana sebelumnya juga telah melaksanakan kegiatan donor darah. 


“Semoga bantuan sembako yang telah diberikan dapat bermanfaat untuk Yayasan LKSA Al-Kausar. Dengan bertambahnya usia Korps Polisi Militer Angkatan Laut semoga Korps Pomal semakin sukses, profesional, modern dan tanggu,” ujarnya, Jumat (10/2/2023).


"Kegiatan bhakti sosial merupakan salah satu bentuk komitmen Lanal Babel untuk tetap bermanunggal dengan masyarakat dalam menjalankan tugas dengan mudah dan membawa manfaat bagi masyarakat sekitar," tutupnya. (*)


Redaktur: ZB



Share on Social Media