News

Jubir KPK : Operasi atau tidak kornea mata Novel akan diputuskan minggu depan

| Jumat 21 Apr 2017 09:11 WIB | 2077




MATAKEPRI.COM, Jakarta - Selaput hitam atau kornea mata Novel Baswedan yang tidak kunjung tumbuh menjadi perhatian dari dokter ahli mata yang menangani Novel di sebuah rumah sakit di Singapura.

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah mengatakan pihak dokter memiliki tiga alternatif untuk kornea Novel.

Alternatif pertama yakni menunggu selaput mata tumbuh secara alami.

Alternatif kedua, apabila pertumbuhan selaput mata lambat atau berhenti, akan dipancing pertumbuhannya dengan menggunakan membran yang terdapat pada plasenta bayi.

"Kondisi terburuk adalah jika selaput mata tidak tumbuh, terutama di bagian hitam atau kornea, dokter masih mempertimbangkan risiko kegagalan jika pencangkokan dilakukan," kata Febri, Jumat (21/4/2017).

Mengenai keputusan soal kornea Novel apakah akan dioperasi atau tidak, Febri mengatakan hal itu akan diputuskan dalam pemeriksaan rutin seminggu ini.

"Rencananya dokter akan melihat sampai akhir minggu ini terkait apakah dibutuhkan operasi selaput di mata atau tidak," kata Febri. (***)



Share on Social Media