Batam
Juliadi | Jumat 11 Apr 2025 15:41 WIB | 127
Personil Polsek Galang bersama warga, Jum;at (11/4/2025). Foto : Adi
Matakepri.com, Batam -- Dalam upaya mendukung Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia mengenai ketahanan pangan serta sejalan dengan 17 prioritas pemerintah dan Program Beyond Trust Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi, Berkeadilan), Polsek Galang menggelar kegiatan ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan tidur menjadi ladang pangan produktif, bertempat di Perkebunan Kelurahan sembulang kampung Sungai Raya Polsek Galang seluas sekitar ½ hektar, Jum'at (11/4/2025).
Kapolsek Galang Iptu Hendrizal melalui Kanit Binmas Polsek Galang Aiptu Yohanes, menyampaikan lahan yang sebelumnya tidak termanfaatkan kini telah ditanami komoditas pangan seperti mentimun dan cabai, sebagai upaya mendorong kemandirian pangan masyarakat lokal. Dalam prosesnya, dilakukan pembersihan area, pemberian pupuk, penyiraman hingga panen bersama warga.
Sebagai bentuk implementasi peran Polri dalam mendukung ketahanan pangan, kata dia lagi, kegiatan ini berfokus pada pemanfaatan lahan tidur menjadi sumber pangan yang bermanfaat.
Dalam pelaksanaannya, Kanit Binmas Aiptu Yohanes dan Bhabinkamtibmas Brigadir Ariyanto bersama warga kecamatan Galang melakukan pembersihan area lahan, pemberian pupuk, penyiraman tanaman, serta panen hasil pertanian yang telah ditanam sebelumnya.
Dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas Brigadir Ariyanto juga mengajak seluruh elemen masyarakat, untuk terus berkoordinasi, berkomunikasi, dan berkolaborasi guna mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden.
Ia berharap dengan upaya ini dapat memberikan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat serta turut berkontribusi dalam pembangunan bangsa menuju Indonesia Emas 2045.
"Kehadiran Polri dalam kegiatan ini semakin memperkuat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat. Dengan adanya dukungan dari Polri-Bhabinkamtibmas, diharapkan program ketahanan pangan dapat berjalan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. Selain itu, partisipasi aktif Polri dalam program nasional ini juga semakin meningkatkan citra Polri di tengah masyarakat sebagai institusi yang peduli terhadap kesejahteraan rakyat.
Dengan adanya kegiatan ini, Polsek Galang menunjukkan komitmennya dalam mendukung kebijakan pemerintah guna mewujudkan Indonesia yang mandiri dalam sektor pangan dan semakin sejahtera," pungkasnya.
Redaktur : ZB