Batam, Pendidikan
Juliadi | Minggu 04 Jun 2023 14:25 WIB | 1838
Walikota Batam/Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi, Minggu (4/6/2023). Foto: Adi
MATAKEPRI.COM, BATAM -- Walikota Batam yang juga Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, H. Muhammad Rudi menghadiriGraduation Ceremony dan wisuda Santri Kemilau Islamic Boarding School, bertempat di Sisoding Ballroom, Best Western Premiere Hotel Batam, Minggu (4/6/2023).
Rudi mengatakan, ini bukan akhir menuntut ilmu, masih banyak lagi dan perjalanan masih panjang dan pendidikan merupakan bagian yang sangat penting untuk menentukan masa depan. Karena itu pihaknya mendorong kepada anak-anak yang baru saja lulus sekolah dapat melanjutkan pendidikan ditingkat atasnya.
Dikatakan Rudi juga, para orang tua dan anak juga harus tahu bahwa perbedaan sekolah sebenarnya tidak menjadi dasar nomor satu.
"Banyak orang sukses tidak hanya di kampus dan sekolah, tapi biasaya juga karena pergaulan banyak di luar," tutup Rudi. (Adi)
Redaktur: ZB